Sumber Air untuk Ikan Cupang

Friday, May 11, 2012

print this page
send email

Sumber air untuk pemeliharaan cupang hias dapat berasal dari sumur, sungai atau rawa, dan air PAM atau ledeng. Namun, masing-masing sumber air tsb memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri.

a. Air Sumur
Air sumur atau air tanah umumnya kebersihannya lebih terjamin dan hanya mengandung gas dan mineral. Namun, ada kemungkinan air sumur juga mengandung material organik meskipun jumlahnya sedikit. Kandungan material anorganik dan bakteri sangat tergantung dari dalam atau dangkalnya sumur. Makin dalam makin sedikit kandungan mineral anorganik dan bakteri tersebut. sebelum digunakan sebaiknya iar sumur diinapkan atau dibiarkan dalam penampungan terlebih dahulu. Tujuannya untuk memberikan kesempatan berhubungan dengan udara sehingga oksigen dari udara dapat terlarut kedalamnya.
b. Air Sungai
Kondisi air sungai sangat tergantung pada daerah atau tanah yang dialirinya. Hal ini tentu sangat berkaitan dengan kemungkinan terlarutnya material disepanjang alirannya. Karena itu, sebaiknya sebelum digunakan, terlebih yang keruh, dimasukkan dan diendapkan dalam wadah pengendapan sampai emulsi tanah atau lumpr mengendap sehingga air menjadi jernih. Selain itu, pada saat memasukkannya kedalam akuarium atau wadah pemeliharaan air harus disaring terlebih dahulu untuk menghindari terbawanya hama atau bibit penyakit.
c. Air PAM
Air PAM termasuk air yang paling bersih dibandingkan dengan dua sumber lainnya diatas karena sudah melewati proses penyaringan dan pembunuhan bakteri. Namun, umunya kandungan klorinnya lebih banyak sehingga harus di hilangkan terlebig dahulu sebelum digunakan. Cara menghilangkannya dengan aerasi yaitu penambahan oksigen kedalam air dengan memancarkan air atau melewatkan gelembung udara kedalam air kedalam air minimal selama 12 jam.

Terima kasih atas kunjungannya, jika ada yg tidak mengerti silahkan ditanyakan : Mr Betta 

1 comments:

  1. bagus sekali ya min artikel ini , saya sangat terbantu oleh artikel yang bagus ini dan menambah wawasan saya , saya berharap anda bisa terus berkarya untuk anak banga , dan pastinya saya mendoakan yang terbaik untuk anda sukses selalu dan sehat selalu
    bandarq terpercaya
    agen domino teraman dan terpercaya
    jika ada salah saya dalam pengetikan saye meminta maaf,salam hormat terdalam saya, terima kasih

    ReplyDelete